Jangan Tergoda Tiket Murah, Dewan Minta Masyarakat Pekanbaru Hindari Bepergian - Pusat Informasi Indragiri Hilir

Rabu, 18 Maret 2020

Jangan Tergoda Tiket Murah, Dewan Minta Masyarakat Pekanbaru Hindari Bepergian

Jangan Tergoda Tiket Murah, Dewan Minta Masyarakat Pekanbaru Hindari Bepergian

Ketua Komisi II DPRD Kota Pekanbaru, Fathullah.

PEKANBARU, Berita Info Inhil - Ketua Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Fathullah tak menampik bahwa akibat dari Virus Corona atau Covid-19 akan berimbas kepada perekonomian Indonesia.

"Ini bukan di Indonesia saja, tapi di seluruh dunia ekonomi ngedrop karena pelaku usaha dan juga masyarakat tidak mau berinteraksi secara langsung," cakap Fathullah, Selasa (17/03/2020).

Menurut Politisi Partai Gerindra ini, daya jual beli ekonomi akan semakin turun dengan diiringi ketakutan masyarakat untuk keluar dari rumah ataupun beraktivitas di luar rumah.

"Jangan terlalu takut, tapi apapun larangan dari pemerintah itu adalah baik karena untuk keselamatan bersama," jelasnya.

Fathullah juga menghimbau agar masyarakat untuk tidak tergoda dengan ongkos murah yang ditawarkan oleh maskapai penerbangan, hotel ataupun tempat hiburan lainnya.

Terlebih bagi masyarakat yang sudah mengagendakan untuk berpergian ke luar negeri, ia menyarankan sebaiknya ditunda terlebih dahulu demi menjaga keselamatan serta kesehatan masing-masing.

"Kalau tidak menjalankan aturan atau larangan dari pemerintah ini bisa berdampak buruk," cakapnya. 





Loading...
loading...

Berita Lainnya

Berita Terkini

© Copyright 2019 Infoinhil.com | All Right Reserved