Cegah Penyebaran Virus Corona, Lapas Tembilahan Stop Kiriman Tahanan Baru - Pusat Informasi Indragiri Hilir

Selasa, 07 April 2020

Cegah Penyebaran Virus Corona, Lapas Tembilahan Stop Kiriman Tahanan Baru

Cegah Penyebaran Virus Corona, Lapas Tembilahan Stop Kiriman Tahanan Baru

Kasi Pembinaan dan anak didik (Binadik) Lapas Kelas II A Tembilahan, H. Sukur
INHIL, Berita Info Inhil - Cegah penularan covid-19 Lapas Kelas IIA Tembilahan saat ini tidak menerima tahanan P21 dari kejaksaan dan pengadilan hingga tahanan dari polres Inhil.
"Untuk saat ini, tahanan P21 dari kejaksaan dan pengadilan hingga Polres tidak kami terima lagi," Sebut H. Sukur, Kasi Pembinaan dan anak didik (Binadik) Lapas Kelas II A Tembilahan Kepada Riaulink.com saat dijumpai diruangannya, Selasa (07/04/2020).
Lebih lanjut, H. Sukur menjelaskan bahwa tindakan tersebut diambil sebagai langkah mengantisipasi penyebaran covid-19 di Lapas kelas IIA Tembilahan.
"Kita tidak tau apakah tahanan yang akan masuk ke lapas Kelas II A Tembilahan bebas dari covid-19, jadi mengantisipasi hal tersebut untuk sementara kita tidak menerima tahanan P21 tersebut," jelasnya.
tak hanya sampai distu, H. Sukur juga menjelaskan bahwa
Khusus Lapas kelas IIA di Riau daratan, lapas Kelas II A Tembilhanan merupakan lapas yang penghuninya paling sedikit yakni dibawah 800-an.
"Lapas kelas IIA Tembilahan memang memiliki napi yang paling sedikit diantara lapas-lapas sekelasnya di Riau, namun meskipun napinya sedikit tetapi sudah over kapasitas," jelasnya.
Terakhir, H. Sukur menyebut bahwa penyetopan penerimaan Tahanan P21 dari Kejaksaan dan Pengadilan hingga Polres bukan hanya karena Mencegah penularan Covid-19 tetapi juga karena Lapas Kelas IIA sudah over kapasitas.




Loading...
loading...

Berita Lainnya

Berita Terkini

© Copyright 2019 Infoinhil.com | All Right Reserved