Sempat Gagal, Akhirnya Anak Buruh di Meranti Ini Berhasil Lulus Jadi Polisi - Pusat Informasi Indragiri Hilir

Senin, 09 Maret 2020

Sempat Gagal, Akhirnya Anak Buruh di Meranti Ini Berhasil Lulus Jadi Polisi

Sempat Gagal, Akhirnya Anak Buruh di Meranti Ini Berhasil Lulus Jadi Polisi

MERANTI, Berita Info Inhil - M. Azrory Efendi (20) anak dari tukang Buruh Pelabuhan, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau lulus menjadi anggota Polisi. 

Hal ini disampaikan Ayahnya Syafrizal alias Keja (42) warga Jalan Inpres, Gang Setia, Kelurahan Selatpanjang Timur kepada Riaulink.com. Senin, (9/3/2020) pagi dijumpai. 

Dikatakan dia, anak pertamanya tersebut sebelum nya pernah ikut tes ditahun 2017/2018 namun gagal dan terakhir ditahun 2019 dia ikut tes dan dinyatakan lulus. 

"Alhamdulillah berkat kegigihan dan semangat anakku dia sukses dalam menjadi anggota Polisi. Kami sebagai orang tua bangga dan terharu, yang mana anak saya sudah dua kali tidak lulus maka Allah memberikan kelulusan untuk anak saya, " kata Keja saapan akrab nya. 

Dijelaskan Keja, kami selaku ornag tua berharap dan berdoa agar anaknya benar-benar menjalankan tugas sebaik-baiknya dan agar selalu bersyukur kepada allah. 

Untuk diketahui, M. Azrory Efendi merupakan anak pertama dari Pasangan Syafrizal dan Nofriayani (45) yang merupakan asli anak Meranti.  Selain itu, M.  Azrory Efendi memiliki adik yang bernama M. Azman Efendi (SMA) (16) dan satu wanita Azura (12) yang duduk dibangku Sekolah Dasar. 

Sedikit cerita, Ayah dari M.  Azrory Efendi setiap hari nya hanya buruh Pelabuhan, bahkan Keja setiap hari mangkal di Sungai Juling, menunggu kapal masuk untuk bongkar dan muat barang Sembako. 

Sebelumnya, Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi melantik 203 Bintara Polri lulusan Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau.

Pelantikan dilakukan saat upacara penutupan pendidikan, pelantikan serta pengambilan sumpah pendidikan pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2019-2020, di SPN Polda Riau, Senin (2/3/2020). (Aldo)





Loading...
loading...

Berita Lainnya

Berita Terkini

© Copyright 2019 Infoinhil.com | All Right Reserved